SportFEAT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT Valentino Rossi, membeberkan alasan mengalami crash pada perlombaan MotoGP Catalunya 2021.
Valentino Rossi harus menelan pil pahit kala tampil pada ajang MotoGP Catalunya 2021, Minggu (6/6/2021), di Sirkuit Barcelona-Catalunya.
Pembalap Petronas Yamaha SRT itu gagal menyelesaikan lomba setelah mengalami crash.
Motor YZR-M1 yang ditunggangi Rossi tergilicir di tikungan 10 saat balapan menyisakan delapan putaran lagi.
Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Gagal Naik Podium, Si Juara Dunia Salahkan Hal Ini
Hasil buruk di Sirkuit Barcelona-Catalunya ini cukup mengejutkan rider berjuluk The Doctor tersebut.
Bagaimana tidak, sebelum perlombaan, Rossi optimistis bisa memberikan penampilan terbaik berbekal hasil cukup memuaskan di sesi kualifikasi.
Rossi mengklaim bahwa kondisi sirkuit yang berubah drastis saat menggeber kuda besi di perlombaan ditengarai menjadi faktor utama rider kawakan Italia itu nyungsep.
"Kami berharap lebih banyak dari balapan hari ini, karena saya memiliki kecepatan yang bagus kemarin pagi," kata Rossi, dikutip SportFeat.com dari laman resmi tim.
"Saya mencoba ban keras di FP4 dan saya merasa baik, saya cepat setelah beberapa lap di atasnya, jadi kami memutuskan untuk menggunakan ban belakang keras dalam balapan.
"Sayangnya, dari lap pertama, saya tidak memiliki grip yang saya harapkan di bagian belakang dan saya kehilangan waktu setiap saat," timpal The Doctor.
Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Jack Miller Sengaja Tak Mau Salip Fabio Quartararo, Ini Penyebabnya
Pembalap berusia 42 tahun itu juga kecewa dengan hasil yang didapatkan meski awalnya sempat yakin bisa ngegas.
"Saya mengalami masalah dengan akselerasi, bahkan saat pengereman. Ban sering slip, yang membuat motor bergetar dan pada akhirnya saya terjatuh," tutur Rossi.
"Mengecewakan karena berharap dapat lebih baik," jelasnya, seperti dikutip dari Motorsport.com.
Lebih jauh lagi, Rossi juga menampik nasib apes yang dialaminya disebabkan karena perangkat holeshot pada motor YZR-M1.
"Saya tidak memiliki masalah dengan perangkat (holeshot). Itu rusak setelah motor crash di gravel. Dalam balapan tidak menimbulkan problem," kata Rossi.
Hasil minor di MotoGP Catalunya 2021 membuat Rossi belum beranjak dari posisi ke-19 klasemen sementara MotoGP 2021.
Saat ini, The Doctor baru mengumpukkan 15 poin atau tertinggal 25 angka dari rekan setimnya Franco Morbidelli yang menempati peringkat kesepuluh.
Sementara, posisi puncak sendiri masih ditempati Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dengan koleksi 115 poin.
Source | : | Motorsport,Sepangracingteam.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |