Terlepas dari berapa kali Pedrosa nanti akan balapan di musim ini, yang jelas para penggemarnya dipastikan akan melihat pembalap 35 tahun itu kembali beraksi di atas KTM RC16 dengan prototipe MotoGP.
Comebacknya Dani Pedrosa di MotoGP 2021 tidak lepas dari perannya yang memang dibutuhkan untuk pengembangan mesin motor pabrikan Austria itu, khususnya untuk menghadapi musim depan.
Baca Juga: KTM Merana Terlepas dari Status Konsesi, Dani Pedrosa Jadi Penyelamat
"Yang paling memotivasi saya di KTM adalah membantu meningkatkan motor dan juga para pembalap reguler," ucap Dani Pedrosa mengawali, dikutip Sportfeat dari Tuttomotoriweb.it.
"Menggembirakan rasanya melihat keputusan teknis yang dibuat di tim berdasarkan hasil tes yang saya lakukan berhasil," imbuh Pedrosa.
Pedrosa awalnya bersikeras ingin fokus menjadi test rider KTM saja.
Selama tiga tahun terakhir dia juga tak pernah menggunakan woldcard-nya.
Baca Juga: Valentino Rossi Akui Masih Menggebu Balapan MotoGP, tapi Usia Tak Bisa Bohong
KTM pun menghargi pilihan Pedrosa saat itu, dan lebih memilih pembalap penguji mereka lainnya, Mika Kalio jika memang harus diturunkan untuk menggantikan pembalap reguler KTM yang cedera.
Namun seiring berjalannya waktu, Pedrosa agaknya mulai tergelitik untuk mencicipi kembali persaingan balapan di MotoGP 2021.
Mika Kalio kini juga sudah tidak muda, berusia 39 tahun. Tentu lebih masuk akal bagi KTM untuk mempercayakan Pedrosa yang turun gunung untuk balapan.
Source | : | tuttomotoriweb.it |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |