Sehingga pemain putri Indonesia sering diincar lawan untuk mendapatkan poin.
"Jujur, harus kita akui pemain putri kita sekarang agak lemah terutama di defense," kata Nova.
"Jadi boleh dibilang peran pemain putra (di ganda campuran) sangat besar, 80:20 (perbandingannya)," imbuh Nova.
Akibat hal ini, Nova dan segenap tim pelatih ganda campuran pun berencana melakukan pembenahan sepulangnya dari Olimpaide Tokyo 2020.
"Ini yang akan kita coba benahi. Bukan hanya untuk Jordan/Melati, tapi semua pemain," tegas Nova.
"Perkuat defense untuk pemain putri dan perkaya pola permainan. Jadi tidak terpaku dengan pola yang itu-itu saja. Kami ingin nanti porsinya jadi 60:40. 60 untuk putra dan 40 untuk putri," kata eks ganda campuran nomor satu dunia itu.
"Tapi kembali lagi, program ini juga harus didukung dari individu masing-masing. Ini PR di ganda campuran," pungkas Nova Widianto.
Source | : | Badminton Indonesia |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |