SportFEAT.com – Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi takjub melihat Francesco Bagnaia yang mengukir dua catatan spesial jelang MotoGP Americas 2021.
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia kembali mencuri perhatian jelang balapan MotoGP Americas 2021.
Pecco Bagnaia berhasil menjadi pembalap tercepat dalam sesi kualifikasi sekaligus akan memulai balapan dari posisi terdepan di Circuit of The Americas (COTA).
Hasil tersebut ternyata membuat pembalap berusia 24 tahun itu mengukir dua catatan spesial.
Baca Juga: MotoGP Americas 2021 - Murid Valentino Rossi itu Mulai Trengginas Lagi, Ini Resep Rahasianya
Ia sukses mengikuti jejak sang guru yakni Valentino Rossi yang meraih hat-trick pole position di ajang MotoGP.
Bagnaia menjadi pembalap Italia teranyar yang mampu meraih pole position tiga kali beruntun sejak kali terakhir dicetak oleh Rossi pada musim 2009 silam.
Tak cukup sampai disitu, Bagnaia juga mengikuti langkah Jorge Lorenzo yang memberikan hat-trick pole position di tim Ducati sejak 2018 lalu.
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |