Kini Jack Miller merasakan apa yang dialami para pembalap lebih senior ketika kedatangan rookie-rookie ganas.
"Dia (Jorge Martin) adalah pembalap yang sangat lengkap dan itu membuatku gugup," ungkap Jack Miller dikutip Sportfeat dari Motosan.es.
"Motor Ducati ini tidak mudah dikendalikan, punya karakter sendiri. Semua pembalap pemula sekarang membuat saya gugup karena mereka semakin cepat."
"Jorge melakukan pekerjaan hebat, dia sangat profesional, tidak seperti saya ketika debut di MotoGP," ucap Miller yang langsung lompat kelas dari Moto3 ke MotoGP pada 2015 silam.
Miller kini seolah mengerti apa yang dirasakan pendahulunya seperti Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci ketika masih di Ducati.
Hadirnya pembalap rookie yang cepat dan ganas turut mempengaruhi sisi psikologis.
"Sekarang saya tahu bagaimana rasanya Dovi dan Petrucci dulu ketika saya menyalip mereka," ucap Miller.
"Rasanya tidak enak, tidak bagus dan saya jadi berharap para pembalap debutan ini sedikit melambat. Namun di sisi lain ini juga memotivasi saya untuk jadi pembalap lebih baik," ucap rider asal Australia itu.
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |