SportFEAT.com - Pembalap Ducati Jack Miller sudah ngeri membayangkan kompetisi MotoGP 2022 yang akan bertabur lima pembalap rookie.
MotoGP 2022 diprediksi bakal menyajikan persaingan yang lebih sengit dengan banyaknya pembalap rookie alias debutan.
Tidak seperti musim sebelum-sebelumnya, MotoGP 2022 akan lima bertabur pembalap rookie yang cukup ganas di kelas sebelumnya.
Melihat hal itu, pembalap Ducati Jack Miller sudah ketakutan.
Jack Miller mengaku 'ngeri' membayangkan persaingan di MotoGP 2022 seperti apa.
Baca Juga: MotoGP 2022 – Terungkap Strategi Jitu Yamaha demi Redam Kekuatan Mengerikan Ducati
Apalagi di musim 2021 lalu, Miller sendiri sudah kalah pamor daru dua rookie tim satelit Ducati, Jorge Martin dan Enea Bastianini yang banyak membuat pimpinan tim Merah Borgo Panigale terkesan.
Khususnya Jorge Martin yang sudah sukses merebut satu gelar juara, tiga podium dan empat pole position bahkan dengan motor Desmosedici GP yang lawas.
Kini Jack Miller merasakan apa yang dialami para pembalap lebih senior ketika kedatangan rookie-rookie ganas.
"Dia (Jorge Martin) adalah pembalap yang sangat lengkap dan itu membuatku gugup," ungkap Jack Miller dikutip Sportfeat dari Motosan.es.
"Motor Ducati ini tidak mudah dikendalikan, punya karakter sendiri. Semua pembalap pemula sekarang membuat saya gugup karena mereka semakin cepat."
"Jorge melakukan pekerjaan hebat, dia sangat profesional, tidak seperti saya ketika debut di MotoGP," ucap Miller yang langsung lompat kelas dari Moto3 ke MotoGP pada 2015 silam.
Miller kini seolah mengerti apa yang dirasakan pendahulunya seperti Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci ketika masih di Ducati.
Hadirnya pembalap rookie yang cepat dan ganas turut mempengaruhi sisi psikologis.
"Sekarang saya tahu bagaimana rasanya Dovi dan Petrucci dulu ketika saya menyalip mereka," ucap Miller.
"Rasanya tidak enak, tidak bagus dan saya jadi berharap para pembalap debutan ini sedikit melambat. Namun di sisi lain ini juga memotivasi saya untuk jadi pembalap lebih baik," ucap rider asal Australia itu.
MotoGP 2022 bakal lebih menmbuat Jack Miller was-was. Lima pembalap rookie akan meramaikan kompetisi yang mana mereka diprediksi akan cepat beradaptasi di kelas utama.
Dua pembalap rookie pertama ialah dari tim KTM Tech3, yang akan diperkuat Remy Garnder dan Raul Fernandez.
Remy Gardner dan Raul Fernandez adalah juara dunia dan runner-up Moto2 2021.
Kemudian ada Darryn Binder yang mengikuti jejak Miller dengan lompat kelas dari Moto3, yang akan memperkuat RNF Yamaha.
Lalu di tim satelit Ducati sendiri, ada Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) dan murid Valentino Rossi, Marco Bezzecchi (VR46).
Baca Juga: Mungkinkah Marc Marquez Bahagia Valentino Rossi Akhirnya Pensiun? Begini Tanggapan The Doctor
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |