Dalam laporan yang sama, diberitakan seorang suporter dinyatakan tewas.
Sosok yang belum diketahui identitasnya tersebut mengalami tembakan di dada dan dinyatakan meninggal dunia di waktu yang sama.
Baca Juga: Terungkap Alasan Joan Mir Absen di Hari Terakhir Tes Pramusim MotoGP 2022 Mandalika
Di sisi lain, Palmeiras sendiri harus menuai kekalahan di partai final Piala Dunia Antarklub.
Juara Piala Libertadores itu tumbang dengan skor 1-2 dari Chelsea yang merupakan kampiun Liga Champions Eropa.
Romelu Lukaku membuka keunggulan The Blues pada menit ke-55 sebelum Palmeiras menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Raphael Veiga.
Winger muda asal Jerman Kai Havertz menjadi bintang lapangan usai mencetak gol di masa perpanjangan waktu.
Sepakan penalti Havertz pada menit ke-116 memastikan Chelsea menggondol gelar Piala Dunia Antarklub untuk pertama kalinya.
Source | : | Antara |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |