Tak tanggung-tanggung Pearly/Thinaah menyumbangkan dua medali emas untuk Negeri Jiran di ajang tersebut.
Pertama, mereka menyumbangkan emas di nomor beregu.
Kemudian, Pearly/Thinaah kembali memberikan emas untuk Malaysia di nomor perseorangan.
Baca Juga: Faktor yang Bikin Ganda Campuran Indonesia Mustahil Jadi Pemenang di Kejuaraan Dunia 2022
Di partai final, mereka mengalahkan andalan Inggris Chloe Birch/Lauren Smith.
Dengan modal tersebut, Pearly/Thinaah diharapkan mampu mengakhiri puasa gelar sektor ganda putri Malaysia di Kejuaraan Dunia 2022.
Sepanjang keikutsertaan, pencapaian terbaik ganda putri Negeri Jiran adalah mencapai babak perempat final.
Source | : | Thestar.com.my |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |