SportFEAT.com - Pemain bertahan timnas Indonesia, Jordi Amat tak meragukan kualitas lini serang timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Penyerang timnas Indonesia memang tengah menjadi sorotan di sepanjang Piala AFF 2022 ini.
Dalam beberapa laga, ujung tombak timnas Indonesia sering kali buang-buang peluang.
Meski sempat menang 7-0 atas Brunei Darussalam, penyerang timnas Indonesia kembali tumpul usai bermain imbang 0-0 saat menghadapi Thailand ketika bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Paling terbaru, timnas Indonesia tak bisa menyarangkan satu gol pun ke gawang Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 saat berstatus sebagai tuan rumah.
Dalam laga tersebut, timnas Indonesia berhasil melesatkan delapan tendangan, namun hanya dua di antaranya yang on-target.
Kendati begitu, pemain naturalisasi Indonesia, Jordi Amat masih percaya dengan lini depan timnas Indonesia.
"Saya percaya dengan tim, dengan penyerang yang kami punya," kata Jordi Amat dikutip Sportfeat dari Antaranews.
"Kami mau menang," tegas pemain berusia 30 tahun itu.
Timnas Vietnam akan gantian menjadi tuan rumah pada laga semifinal leg kedua Piala AFF 2022 yang digelar di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam.
Kondisi rumput lapangan stadion sebelumnya tak cukup baik.
Namun, Jordi Amat menegaskan jika tak ada masalah dengan kondisi rumput lapangan.
"Tidak ada masalah dengan lapangan. Saya malah mengira kondisinya lebih buruk,"
"Latihan sudah berjalan dengan bagus dan kami mau memenangkan pertandingan besok,"
Laga timnas Vietnam vs Indonesia akan digelar hari ini, Senin (9/1) pukul 19.30 WIB.
Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pesan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Tatap Semifinal Leg Kedua Lawan Vietnam
Timnas Indonesia setidaknya hanya perlu imbang dengan skor 1-1 untuk berhak lolos ke final.
Tercatat, kedua tim sudah bertemu 26 kali sejak pertemuan pertama terjadi di tahun 1996.
Skuad Garuda sedikit lebih unggul dengan membukukan delapan kali menang, tujuh kali kalah, dan sisanya imbang.
Namun dalam enam tahun terakhir, timnas Vietnam seakan menjadi tembok yang sulit diruntuhkan timnas Indonesia.
Pasalnya dalam kurun waktu tersebut, timnas Indonesia hanya sekali menang, tiga kali kalah, dan tiga kali imbang.
Source | : | Antaranews.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |