Find Us On Social Media :

Diejek bak Monyet, Romelu Lukaku Tetap Bahagia bersama Inter Milan

Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, mendapatkan serangan rasialis dari pendukung Cagliari dalam laga pekan kedua Liga Italia, 1 September 2019.

Dilansir SportFEAT.com dari laman Goal, suporter klub beralias I Sardi tak sekali memperlihatkan teatrikal beraroma rasisme.

Pesepak bola kenamaan seperti Samuel Eto'o, Sulley Ali Muntari, hingga Blaise Muntari pernah mendapatkan perlakuan tak elok dari mereka.

Paling anyar, eks penyerang Juventus, Moise Kean, jadi korban nyanyian rasialis oknum fan Cagliari dalam laga pekan ke-30 Serie A, 2 April 2018.

Ejek-ejekan suporter Cagliari kepada Lukaku telah dibenarkan oleh rekan setimnya, Milan Skriniar.

Baca Juga: Liga Inggris - 3 Faktor Kegagalan Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur

"Saya mendengar sesuatu yang seharusnya tidak ada dalam sepak bola, jadi saya berkata kepada suporter Cagliari untuk diam," ujar Skriniar.

"Tetapi sekarang kami tidak memikirkan tentang itu lagi," ujar Skriniar menambahkan.

Baca Juga: Perkenalkan, Joan Tomas Campasol, sang Matador Anyar Persija Jakarta