Find Us On Social Media :

Kepedihan Masa Lalu Jadi Alasan Virgil van Dijk Ogah Pakai Nama Ayah

Bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk, menggigit medali usai Liverpool menjuarai Liga Champions 2018-2019

SportFEAT.COM - Pengalaman pelik masa lalu membuat bek tengah Liverpool FC, Virgil van Dijk, tak mau mengenakan nama belakang di seragamnya.

Virgil van Dijk jadi salah satu pembelian tersukses Liverpool era Juergen Klopp.

Kedatangan Virgil van Dijk ke Liverpool ditandai oleh tuntasnya negosiasi dengan klub lama, Southampton, pada bursa transfer Januari 2018.

Liverpool mesti membayar biaya total yang mencapai 76,19 juta poundsterling (sekitar Rp1,3 triliun) untuk menebus Virgil van Dijk dari Southampton.

Baca Juga: Persebaya Vs Persib - Solusi Lini Depan Bajul Ijo yang Ditinggal Irfan Jaya

Nominal tersebut sempat menjadikan kapten timnas Belanda ini sebagai bek termahal di dunia kala itu.

Penampilan apik dalam dua musim belakangan serta gelar juara Liga Champions musim 2018-2019 menjadi gambaran prestasi si pemain.

Namun, ada satu hal yang mungkin menjadi pertanyaan publik sejak hari pertama Virgil van Dijk menjadi bagian dari The Reds.

Hal itu yakni mengapa pemain 27 tahun tersebut enggan menggunakan nama belakangnya, Van Dijk.