Penampilan dominan sudah ditunjukkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sejak gim pertama bergulir.
Walau sempat kecolongan angka pertama, Duo PraMel mampu bangkit dan menguasai jalannya pertandingan.
Meski Hoki/Nagahara beberapa kali berupaya untuk mengejar, akan tetapi Praveen/Melati mampu mengatasi tekanan untuk terus memimpin perolehan poin.
Dua angka beruntun di akhir laga pada akhirnya mengantarkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti untuk mengamankan gim pertama dengan skor 21-17.
Memasuki gim kedua, dominasi Praveen/Melati berlanjut lewat tiga angka beruntun yang mereka bukukan pada awal babak.
Tren positif itu terus berlanjut hingga mereka sempat unggul jauh 10-4 sebelum menutup interval dengan skor 11-7.
Tanda-tanda kebangkitan Takuro Hoki/Wakana Nagahara sebelum jeda itu ternyata terwujud pascainterval.
Ganda campuran peringkat 21 dunia itu bahkan sempat menyamakan kedudukan dua kali pada skor 13-13 dan 14-14.
Sinyal bahaya itu rupanya mampu disikapi oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dengan sangat baik.
Hingga akhirnya, Duo PraMel sukses mengatasi perlawanan Hoki/Nagahara pada gim kedua dengan skor 21-19.
Baca Juga: Bukti Valentino Rossi Tidak Cuma Diam Hadapi Masalah Yamaha
Dengan kemenangan ini, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhak melangkah ke babak kedua Fuzhou China Open 2019.
Pada fase tersebut, Duo PraMel bakal berhadapan dengan pemenang laga antara Rodion Alimov/Alina Davletova (Rusia) kontra Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris).
- Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs He Ji Ting/Du Yue (China): 18-21, 14-21
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Takuro Hoki/Wakana Nagahara (Jepang): 21-17, 21-19
Sementara itu, kemenangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti membuat Indonesia secara total sudah menempatkan empat amunisi ke babak kedua Fuzhou China Open 2019.
Jumlah itu sangat mungkin bertambah mengingat Indonesia masih memiliki lima wakil yang bakal berlaga pada hari ini.