Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 – Jago di Turnamen Besar, Jonatan Christie Tetap Waspadai Hal Ini

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berlatih di pelatnas Cipayung, Jakarta, Senin (5/7/2021).

SportFEAT.com –  Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie mewaspdai kekuatan bulu tangkis Eropa dan memori kelam All England Open 2021 menjeleng Olimpiade Tokyo 2020.

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berpeluang besar merebut medali emas Olimpiade Tokyo 20202.

Jonatan Christie memiliki catatan manis saat tampil di ajang turnamen multievent

Pria yang akrab disapa Jojo itu cukup jago dengan mampu merebut emas di SEA Games 2017, dan Asian Games 2018.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Waspadai Reli Panjang, Begini Siasat yang Dilakukan Ganda Putri Nomor Satu Malaysia

Akan tetapi, tunggal putra ranking tujuh dunia itu menganggap turnamen Olimpiade ini berbeda dengan ajang multievent lainnya.

"Multievent itu adalah salah satu pertandingan yang lebih banyak orang tahu daripada pertandingan-pertandingan terbuka biasa,” ujar Jojo dilansir SportFEAT.com dari Badminton Indonesia.

“Selain itu, kadang multievent terasa lebih merepresentasikan negara. Lebih berasa aja membela Indonesia ya walau di ajang lain juga saya membawa nama Indonesia."

"Suasana dan atmosfer Olimpiade pasti berbeda dengan Asian Games, Olimpiade ajang yang lebih besar,” sambung pemain 23 tahun itu.