Find Us On Social Media :

Olimpiade Tokyo 2020 - Si Bocah Ajaib Korea Selatan yang Berambisi Bikin Sejarah

Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, saat naik podium juara Korea Masters 2019, di Gwangju Woman's University, Minggu (24/11/2019).

SportFEAT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan An Se-young, tidak sabar menjalani debut di Olimpiade Tokyo 2020 dan menggondol medali emas.

Korea Selatan bakal menerjunkan salah satu pebulu tangkis sensasionalnya pada Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.

Adalah pemain muda potensial An Se-young yang bakal bertanding di sektor tunggal putri.

Olimpiade Tokyo 2020 juga akan menjadi ajang debut pemain berusia 19 tahun itu di turnamen akbar empat tahunan tersebut.

 Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Pebulu Tangkis Unik Asal Mesir Ini Bisa Mengacaukan Pamor Carolina Marin

Meski baru pertama kali tampil di Olimpiade, An Se-young menjelma menjadi salah satu penantang peraih medali emas.

Hal itu cukup wajar mengingat pemain yang dijuluki Si Bocah Ajaib tersebut menjadi unggulan ketujuh Olimpiade Tokyo 2020.

Sementara itu, An Se-young merasa senang bisa memastikan satu tempat di Olimpiade Tokyo 2020.