Find Us On Social Media :

Pergelutan Emosi Pecah di Final Kejuaraan Bulu Tangkis Denmark, Service Judge Sampai Diganti hingga Menangis

Final ganda putri Kejuaraan Denmark 2021 harus diwarnai aksi kontroversial.

SportFEAT.com - Babak final Kejuaraan Nasional Denmark 2021 harus diwarnai pemandangan langka nan kontroversial. Amarah dan tangisan menjadi satu di lapangan.

Final Kejuaraan Bulu Tangkis Denmark 2021 pada pekan lalu di nomor ganda putri harus diwarnai laga penuh kontroversial.

Final tersebut mempertandingkan Alexandra Boje/Mette Poulsen vs Sara Thygesen/Maiken Fruergaard.

Atmosfer pertandingan final hari itu seketika berubah sejak gim pertama final ganda putri dimulai.

Baca Juga: Pengakuan Mengejutkan Ganda Putri Korea Selatan Soal Umpatan Chen Qing Chen

Laga yang disaksikan dengan pentonton itu menyajikan pergelutan emosi antara pasangan Alexandra Boje/Mette Poulsen dengan service judge bernama Caroline Worm.

Di gim pertama, Boje/Poulsen mendapatkan service fault (kesalahan servis) hingga mencapai 8 kali.

Boje/Polsen tidak terima dengan keputusan service judge dan melakukan protes kepada wasit pertandingan dengan kata-kata cukup kasar.