Find Us On Social Media :

Ogah Dipermalukan Lagi, Begini Upaya BAM Berantas Segala Bentuk Match Fixing Sampai ke Akar-akarnya

Taufik Hidayat (kanan) dan Lee Chong Wei (kiri).

SportFEAT.com - Setelah kasus pengakuan Taufk Hidayat yang coba disogok oknum ofisial Malaysia mencuat, BAM enggan dipermalukan lagi hingga berupaya membentuk sistem guna memberantas match fixing.

Mencuatnya kasus Taufik Hidayat yang pernah coba disogok oknum ofisial Malaysia ke permukaan membuat geger dunia bulu tangkis Tanah Air dan Negeri Jiran.

Sebagaimana diketahui, Taufik Hidayat belum lama ini mengakui bahwa ia pernah coba disogok oleh oknum ofisial Malaysia agar mengalah dari Lee Chong Wei di semifinal Asian Games 2006 yang bergulir di Doha, Qatar.

Meski kasus itu sudah terjadi 15 tahun lalu, pengakuan Taufik ini benar-benar membuat publik terkejut.

Baca Juga: BAM Ditampar Keras! Investigasi Kasus Taufik Hidayat Coba Disogok Oknum Ofisial Malaysia Demi Kalah dari Lee Chong Wei Dipasrahkan ke BWF

Pasalnya, kala itu Taufik dan Lee Chong Wei juga merupakan pemain top dunia yang sedang memasuki masa kejayaan mereka.

Tindakan oknum ofisial Malaysia itu tentu bisa dibilang terlampau berani dalam melakukan hal yang kini dikenal match fixing itu.

Apalagi oknum ofisial itu, diceritakan Taufik, dengan mudahnya 'menawar' Taufik dengan iming-iming memberikan uang dua kali lipat lebih besar dari bonus yang diberikan Indonesia jika menjadi jawara Asian Games.