Find Us On Social Media :

Pukulan Telak untuk Yamaha dan Honda, Lakukan Kesalahan Sama yang Berakibat Sulit Bersaing di MotoGP 2021

Marc Marquez pun langsung memuji penampilan Enea Bastianini yang mampu merebut posisi ketiga di MotoGP San Marino 2021

SportFEAT.com - Pengamat MotoGP Carlo Pernat tak segan menyebutkan bahwa Yamaha dan Honda sama-sama melakukan kesalahan sama yang membuat performa mereka perlahan mundur.

Carlo Pernat masih tak ubahnya menjadi sosok pengamat sekaligus pengkritik MotoGP yang berani mengarahkan telunjuknya.

Carlo Pernat tak pernah ragu menyoroti berbagai aspek MotoGP dari pembalap berbagai tim hingga ke seluk beluk paddock MotoGP.

Kali ini, kritikan pedas Pernat mengarah pada dua tim pabrikan top MotoGP, Yamaha dan Honda.

Baca Juga: Takut Ditikung Ducati, Fabio Quartararo Ditarget Kunci Gelar Juara Dunia Sebelum Seri MotoGP 2021 Ini Bergulir

Dua tim pabrikan asal Jepang itu mendapat pukulan telak dari kata-kata yang terlontar dari mulut Pernat.

Pernat sejauh ini menilai adanya kemunduran performa dari Yamaha maupun Honda.

Bagi Honda, semenjak Marc Marquez absen, mereka tampak tak mampu mengandalkan siapapun lantaran RC213V selama ini dikenal memang hanya untuk The Baby Alien.