"Saya tahu itu. Apalagi dalam beberapa hari ke depan ketika saya melihat pemain lain menginjak lapangan, maka saya cenderung sedikit cemburu."
"Tapi saya tidak begitu kecewa karena saya tahu apa yang diharapkan."
Kejuaraan Dunia 2022 sendiri memang menjadi momen comeback Anders Antonsen yang sempat absen dua bulan akibat pemulihan cedera usai sempat mengalami tertarik di otot perut pada bulan Mei lalu.
Alhasil pada laga tadi, Anders Antonsen sering kali terlihat melakukan beberapa kali kesalahan.
Pada gim yang pertama, Anders Antonsen tak mampu mengeluarkan permainan terbaiknya hingga tertinggal di interval gim yang pertama dengan skor 6-11.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Dihiasi Skor Satu Digit, Fadia/Ribka Menang Telak dalam 30 Menit
Selepas jeda, Anders Antonsen pun terus berada di bawah bayang-bayang lawannya hingga gagal menyamakan kedudukan dan menutup gim yang pertama dengan skor 15-21.
Source | : | Bwfworldchamphionships.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nestri Y |