SportFEAT.COM - Keberhasilan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dalam menjuarai dua turnamen bulu tangkis di Eropa masih menyisakan sejumlah cerita.
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, menjadi sorotan berkat penampilan apik yang mereka tunjukkan di Benua Biru.
Duo PraMel menjalani tur Eropa dengan mengikuti ajang Denmark Open 2019 dan French Open 2019.
Aksi sapu bersih pun berhasil dilakukan oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kala tampil dalam dua turnamen bulu tangkis berkategori BWF World Tour Super 750 itu.
Berdasar catatan SportFEAT.com, Duo PraMel menjalani sepuluh laga dalam dua pekan beruntun yang seluruhnya sukses diakhiri dengan kemenangan.
Berkat torehan tersebut, Praveen/Melati berhasil memenangi dua gelar juara dari tur Eropa yang mereka jalani.
Baca Juga: French Open 2019 - Terungkap Ucapan Praveen yang Membakar Asa
Dua gelar juara itu diakui oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sebagai salah satu bentuk pembuktian diri.
Trofi Denmark Open 2019 dan French Open 2019 tersebut juga menyudahi rasa penasaran Praveen/Melati untuk menjadi juara sejak dipasangkan pada awal 2018.
Di tengah euforia kemenangan Duo PraMel, terselip kisah perjuangan keras Melati Daeva Oktavianti untuk menjadi juara.
Pasalnya, Melati tetap mampu menunjukkan penampilan impresif meski dengan kondisi tubuh yang tidak sepenuhnya prima.