Find Us On Social Media :

Rentetan Gelarnya Terhenti di Musim 2009, Valentino Rossi Merasa Pantas Dapat Titel Juara Dunia ke-10

Legenda MotoGP, Valentino Rossi saat memperkuat Yamaha

SportFEAT.com - Legenda MotoGP, Valentino Rossi merasa pantas mendapatkan gelar kesepuluh saat masih aktif berkompetisi.

Eks pembalap asal Italia itu mengakhiri kariernya di akhir musim 2021 dengan meraih sembilan gelar juara dunia.

Torehan sembilan gelar itu dengan rincia, satu gelar di kelas 125cc, satu gelar di kelas 250cc dan tujuh gelar di kelas MotoGP.

Musim 2009 menjadi kali terakhir pembalap berjuluk The Doctor itu meraih gelar juara dunia.

Baca Juga: Performa Top Speed Meningkat, Namun Yamaha Dihadapkan Masalah Baru

Sayangnya di periode 2010 hingga 2021, Valentino Rossi selalu gagal meraih gelar juara.

Pembalap yang identik dengan nomor 46 itu sebenarnya berpeluang besar keluar sebagai juara di musim 2015.

Ia bersaing ketat dengan rekan setimnya saat itu, Jorge Lorenzo untuk merengkuh gelar kesepuluhnya.

Sayangnya saat menjalani dua balapan terakhir di Malaysia, ia mengalami insiden dengan Marc Marquez yang menyebabkan dirinya harus memulai balapan dari paling belakang di seri terakhir.

Di musim itu pun, Valentino Rossi gagal meraih gelar usai hanya terpaut 5 poin saja dari Jorge Lorenzo di klasemen akhir.