SportFEAT.COM - Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia, menceritakan pengaruh besar Valentino Rossi dalam kariernya balapnya.
Francesco Bagnaia mulai mencuri perhatian pecinta adu balap sejak pertama kali mentas pada MotoGP 2019 lalu.
Pembalap berusia 24 tahun itu tercatat pertama kali tampil di kelas premier bersama tim satelit Ducati Pramac Racing.
Performa apik yang ditunjukkan Bagnaia dalam tiga musim terakhir membuatnya mendapat kado spesial yakni dipromosikan sebagai pembalap utama Ducati.
Baca Juga: Sekian Lama Tarik-Ulur Jawaban, Andrea Dovizioso Tolak Gabung Aprilia?
Tak tanggung-tanggung, rider berpasport Italia itu mendapat kontrak eksklusif selama dua tahun tercatat mulai gelaran MotoGP 2021.
Bagnaia langsung membuktikan kepada Ducati bahwa ia layak memperkuat skuad Borgo Panigale.
Hingga seri ketujuh yang telah digelar, rekan setim Jack Miller itu sudah tiga kali naik podium dan saat ini menempati posisi kelima klasemen sementara MotoGP 2021.
Source | : | Motorsport |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |